cara memulai bisnis laundry kiloan

Banyak literasi tentang cara memulai bisnis laundry kiloan yang bisa dimulai oleh kamu untuk mendapatkan keuntungan dari bisnis model satu ini. Akan tetapi memang tidak semua membahas secara tuntas bagaimana memulai bisnis binatu yang memang dari awal kemunculannya sampai sekarang masih eksis dan tetap menjalankan bisnisnya. Bahkan dalam perkembangannya, ternyata tidak hanya sebatas menawarkan kiloan saja, namun juga sudah merambah ke laundry mandiri.

Walaupun memang dirasa ada persaingan bisnis baru yakni bisnis self service, akan tetapi peluang usaha laundry kiloan itu sendiri masih bisa bertahan. Dan apabila kamu mengamati, dipastikan pelanggan dari laundry kiloan dan laundry self service memiliki perbedaan. Mungkin sudah dibahas di artikel sebelumnya antara kedua laundry tersebut. Dipastikan kamu akan bisa menjalankan bisnis sesuai dengan target pasar yang kamu kehendaki.

Pertimbangan Berbisnis Laundry Kiloan

Tujuan bisnis pastinya ingin mendapatkan keuntungan yang sebesar besarnya. Lebih dari itu kamu memang bisa membuka peluang pekerjaan baru bagi masyarakat sekitar. Antara bisnis laundry kiloan dan koin itu memiliki serapan tenaga kerja yang berbeda. Laundry koin hanya membutuhkan 1 orang sebagai pengawas, sementara di usaha laundry pakaian kiloan kamu membutuhkan setidaknya 3 orang sebagai operator sesuai dengan jobdesknya. Tentu serapan pekerjanya lebih banyak.

Jangan khawatir tentang pemasukan yang akan kamu dapatkan. Sebab dalam bisnis kiloan itu sendiri memang merupakan focus di bisnis jasa. Tidak ada patokan yang jelas apabila kamu ingin mengkomparasi. Selagi bisnis yang kamu jalankan dapat memuaskan pelanggan, maka bisa dipastikan pelanggan tidak akan lari kemana mana. Setidaknya memang kamu bisa mempertimbangkan peluang usaha laundry yang satu ini. Paling tidak ada beberapa alasan :

  • Harga bisa ditentukan sendiri tergantung pelayanan

Pelanggan itu banyak sekali ragamnya. Mayoritas pelanggan laundry itu pasti tidak akan mempersalahkan tentang biaya yang dikeluarkan selagi pelayanannya memuaskan mereka. Entah dari kebersihan, kerapihan, wangi, fasilitas antar jemput, dan lain lain. Selagi kamu bisa memberikan yang terbaik, tidak heran pelanggan akan balik ke usaha laundry pakaian milik kamu.

  • Pasti dibutuhkan

Sampai kapanpun, usaha binatu memang akan banyak peminatnya. Tinggal bagaimana kamu bisa memberikan yang terbaik bagi pelangganmu. Memang cara memulai bisnis laundry kiloan bisa menentukan apakah bisnis kamu akan ramai atau malah sebaliknya.

  • Bisnis yang tak pernah mati

Ada 3 aspek bisnis yang tidak pernah ada matinya. Yakni bisnis sandang, pangan, papan. Peluang usaha laundry terdapat di salah satu dari 3 jenis bisnis yang tidak pernah ada matinya. Selagi kamu bisa memberikan yang terbaik, dipastikan bisnis kamu akan bertahan lama.

Cara Memulai Bisnis Laundry Kiloan Dengan Mudah

Tidak ada yang sulit sebetulnya jika kamu ingin memulai bisnis laundry. Bagian terpentingnya adalah kamu memang harus menyediakan mesin laundry yang mumpuni sesuai dengan standar laundry modern. Selain itu bagian yang tak kalah penting dalam usaha laundry pakaian adalah ketersediaan alat alat pendukung seperti sabun, plastik, spanduk, dna lain sebagainya. Jika memang ingin lebih hemat, bisa dipastikan kamu bisa membuka bisnis di rumah. Adapun apa saja yang harus anda persiapkan untuk bisa membuka laundry adalah :

  1. Persiapkan mesin yang layak

Di beberapa daerah perkampungan memang ada saja jasa laundry yang memang tidak menggunakan mesin modern untuk mencuci. Akan tetapi itu hanya segelintir saja. Sementara di kota kota besar dan bahkan di kota kecil pun usaha laundry pakaian menggunakan mesin yang modern. Dengan adanya mesin yang modern dapat menumbuhkan rasa percaya dari para pelanggan. Dan tentu saja pakaian pelanggan akan lebih bersih.

  1. Persiapkan chemical yang tepat

Antara detergent yang digunakan rumahan dan industry laundry sebetulnya berbeda. Letak perbedaannya adalah di tingkat kebersihan dan juga ramah lingkungan. Tempat anda membuka usaha pasti akan melakukan pencucian di setiap hari. Apabila menggunakan detergent biasa, pasti banyak menimbulkan busa dan mengganggu lingkungan sekitar. Untuk itulah lebih baik kamu menggunakan chemical yang memang khusus untuk bisnis laundry.

  1. Tentukan lokasi usaha

Tentu saja untuk bisa membangun sebuah bisnis kamu harus menentukan alamat atau tempat bisnis itu berlangsung. Hal ini menumbuhkan rasa percaya dari pelanggan pula. Setidaknya itu yang memang harus difikirkan dalam mencari cara memulai bisnis laundry kiloan kamu sendiri. Walaupun lokasinya di rumah, namun kamu ada fasilitas antar jemput, itu tidak menjadi masalah.

  1. Pelayanan

Kamu harus memikirkan semua hal yang memang penting dalam bisnis ini. Termasuk bagaimana kamu mau menggunakan pewangi yang bagus, chemical yang tepat, SOP gosokan, pengemasan yang menarik, hingga mempertimbangkan fasilitas antar jemput. Peluang usaha laundry kiloan itu memang bisnis yang mengedepankan pelayanan dan jasa kamu.

Setelah kamu mengetahui apa saja sekiranya yang penting dalam memulai bisnis laundry, yang lebih penting adalah kapan kamu mau memulai dari bisnis itu sendiri. Tidak perlu takut akan kegagalan, karena kamu tidak akan tahu dan kamu kelak bisa mengatasinya. Lewat persiapan persiapan yang matang ini dipastikan kamu bisa menjalankan bisnis dengan lancar. Itulah cara memulai bisnis laundry kiloan bagi kamu yang ingin memulai bisnis laundry.

Categories: Info Bisnis Laundry

Leave a Comment